Monday, March 13, 2017

Sarana Gedung Baru RSUD Kota Bekasi Bertepatan dengan HUT Kota Bekasi Ke-20

Sambut Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tanpa Kelas di Kota Bekasi
“Kenyataan hari ini adalah mimpi kita kemarin, dan mimpi kita hari ini adalah kenyataan hari esok” (Hasan Al-Banna)
Pemerintah Kota Bekasi berupaya secara bertahap dan berkelanjutan memenuhi fasilitas kesehatan. Sebagai solusi atas persoalan daya tampung rawat inap di RSUD Kota Bekasi, maka pemerintah kota menambah sarana gedung.
Alhamdulillah, tepat 20 tahun Kota Bekasi kita dapat meresmikan RSUD Lanjutan dengan 8 lantai di Jalan Mayor Oking (Proyek) yang terhubung ke RSUD di Jln Veteran melalui Jembatan Penghubung.
RSUD yang berdiri di atas lahan seluas 9.912 meter persegi tersebut, akan memiliki luas bangunan 2.993 meter persegi ini bisa meningkatkan pelayanan kesehatan kepada segenap masyarakat. Layanan kesehatan yang tidak mengelompokkan masyarakat pada struktur ekonomi. Layanan kesehatan untuk semua di mana setiap lantai terdapat 200 ruang rawat inap.
Semoga dengan selesainya bangunan 8 lantai RSUD Mayor Oking ini bisa melayani masyarakat dengan lebih baik.
Setelah pembangunan 8 lantai RSUD Mayor Oking ini selesai, Pemerintah Kota Bekasi sudah merencanakan memperluas layanan kesehatan ini di semua kelurahan.
Layanan kesehatan berbentuk Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) akan diperluas hingga tersedia di setiap kelurahan. Tujuannya agar warga yang berobat tidak menumpuk di RSUD Kota Bekasi. Di samping itu untuk pemerataan fasilitas layanan kesehatan di semua kelurahan. Mendekatkan masyarakat pada layanan kesehatan. Memudahkan akses pada masyarakat.
Sumber: Ahmad Syaikhu

No comments:
Write komentar

Terbaru

nline Care